You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Ahok Bahas Kerjasama dengan Utusan AS
.
photo doc - Beritajakarta.id

Basuki Ingin Bangun Hotel di Bawah Tanah Monas

Pelaksana tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, mengaku kurang puas dengan kajian detail engineering design (DED) ruang bawah tanah di kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat.

Saya tidak puas ternyata pemanfaatan DED itu terlalu kecil. Seharusnya bisa dibikin lebih besar lagi

Pria yang akrab disapa Ahok itu menilai kajian DED yang dibuat oleh Dinas Perumahan dan Gedung Pemda DKI Jakarta terlalu kecil mengacu pada peraturan gubernur (Pergub) Nomor 167 Tahun 2012 tentang Pemanfaatan Ruang Bawah Tanah dan Udara.

"Saya tidak puas ternyata pemanfaatan DED itu terlalu kecil. Seharusnya bisa dibikin lebih besar lagi," ujar Ahok di Balaikota, Selasa (11/11) malam.

Antrean di SPBG Petros Bikin Macet Jl Perintis Kemerdekaan

"Di dalam Pergub yang lama, pemanfaatan ruang bawah tanah hanya diperbolehkan 10 meter ke dalam. Kenapa tidak dibuat sebesar mungkin ruang di bawah. Ngapain enggak mau dimanfaatin," katanya lagi.

Ia menjelaskan, di ruang bawah tanah Monas akan dibangun hotel guna mendukung pariwisata serta sarana parkir raksasa yang mampu menampung puluhan ribu sepeda motor.

"Kita ingin di bawah Monas bisa masuk sekitar 20 ribu sepeda motor agar warga saat disediakan bus gratis, orang capek kan sampai Jakarta, mereka bisa parkir di situ," jelasnya.

Untuk merealisasikan hal tersebut, lanjut Basuki, pihaknya akan merevisi Pergub Nomor 167 Tahun 2012. "Jika dewan tidak setuju pembangunan ruang bawah tanah menggunakan APBD, kita bisa gandeng investor swasta. Dari segi Amdal, semuanya bisa," ungkapnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4261 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1819 personFakhrizal Fakhri
  3. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1602 personFakhrizal Fakhri
  4. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1594 personAnita Karyati
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1566 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik